Solusi mengatasi Egg Bounding

   Apa sih Egg Bounding ? Apakah Egg Bounding berbahaya ? Nah kali ini kita akan membahas Egg Bounding. Egg Bounding yaitu telur yg sudah membesar di dalam perut dan tidak bisa dikeluarkan oleh geckonya.

   Menurut Pengalaman yang saya coba ada 2 cara yang bisa mengatasi Egg Bounding ini.
Cara 1
  • Rendam air hangat tiap pagi dan sore hari dengan durasi 10-15 menit
  • nanti di hari ke 3 biasanya keluar lendir / lemak berbau busuk
  • dan akhirnya telur keluar 
  • apabila 3 x 24 jam telur belum keluar, ttp dilakukan perendaman secara berkelanjutan sampai lendir/lemak dan telurnya keluar
  • Alas kandang diganti dgn kertas
Cara 2

   Apabila dalam waktu 3 X 24 jam telurnya belum keluar, sediakan suntikan kecil (dengan jarum) untuk menyedot isi didalam telur dengan langkah2 sebagai berikut ;

  • Bersihkan badan gecko bagian bawah (perut) dengan air bersih
  • Oleskan alkohol 70% dengan menggunakan kapas
  • Angkat dan handle/pegang gecko (minta bantuan teman) dan tarik gecko pelan2 (diregangkan) sampai terlihat jelas telur yg dikandung oleh gecko tsbut
  • Tusuk telur yg sudah terlihat jelas (jangan sampai meleset) sambil disedot dengan menggunakan suntikan yg sudah disediakan sebelumnya. Lakukan 2-3x hanya pada satu telur sja sampai benar2 terlihat telur tsbut mengecil
  • Oleskan kembali alkohol 70% di bagian perut (khususnya bagian yg terkena jarum suntik)
  • Ganti alas kandang dengan kertas dan letakkan kembali gecko di kandang.
   Oke Guys sekian pengalaman dari saya, semoga bisa membuat teman-teman tembah semangat untuk memelihara Geckonya...

Comments